Rabu, 30 Oktober 2013

Apakah Usia Blog Berdampak pada Google Rank?

Usia blog sebenarnya tidak mempunyai dampak pada google rank, tetapi reputasi blog lah yang membawa pengaruh pada peringkat. Istilahnya, jika suatu blog reputasinya buruk, maka blog tersebut bukanlah saingan yang harus Anda takuti sebagai blogger pemula. Sebaliknya, jika suatu blog sudah lama dan mempunyai reputasi yang bagus, maka akan menjadi saingan yang sangat kuat.

Tolak ukur reputasi blog ada banyak sekali, tetapi yang paling mencolok dan sangat berpengaruh adalah backlink-nya dan rutinitas update-nya. Mesin pencari akan meprioritaskan blog yang rutin melakukan posting karena otomatis juga akan mendapatkan banyak backlink. Anda bisa melihat suatu blog bereputasi baik atau tidak adalah dengan melihat keyword yang dikuasainya. Untuk blog yang mempunyai reputasi baik pasti mempunyai keyword pendek yang sangat mahal. Lalu apakah blog yag baru dirintis bisa bersaing dengan blog yang sudah mempunyai reputasi super baik ini? walaupun sulit, tetapi bisa. Satu-satunya cara yang bisa diberdayakan adalah dengan mengoptimalkan penggunaan keyword panjang atau yang biasa disebut dengan longtail keywords. Jangan memaksakan diri untuk menggunakan keyword pendek dulu karena akan sulit sekali mengoptimalkannya.

Usia blog yang sudah lama dan sudah mempunyai reputasi baik mungkin saja bisa menggunakan keyword pendek seperti “internet marketing”. Tapi untuk blog baru seperti milik Anda, sebaiknya gunakan keyword “tips cepat mengoptimalkan internet marketing”. Jadi Anda tidak harus berkutat pada keyword pendek saja. Maksimalkan keyword panjang untuk bersaing dengan para blogger lain, termasuk blogger lama yang sudah bermain dengan keyword-keyword pendek.

Selain Anda memperhatikan tentang keyword, Anda juga harus memperhatikan hal-hal lain yang berhubungan dengan optimisasi SEO. Jika Anda sudah melakukan banyak usaha yang akan mematangkan blog Anda, sebaiknya segera perkuat blog Anda dengan banyak backlink. Memperbanyak backlink ini bisa dilakukan melalui banyak cara dan upaya. Misalnya dengan mengirim komentar di forum-forum, menyebarkan template blog, memberikan komentar di shoutbox, komentar di blog-blog dofollow, saling bertukar link, mengirim komentar di halaman dinamis, posting di sosial bookmark, dan lain sebagainya. Walaupun seringkali optimisasi onpage tidak berjalan semaksimal yang dipikirkan, tetapi dengan mempunyai dukungan dari banyak backlink akan membuat Google sulit menolak blog Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar